×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Gresik United Batal Uji Coba ke Jawa Tengah

Senin, 23 Maret 2015 | 18.09.00 WIB | 0 Views Last Updated 2015-03-23T11:09:13Z
GRESIK,(metropantura.com) - Keinginan tim Gresik United untuk melakoni pertandingan uji coba di Jawa Tengah pupus, setelah tim mengonfirmasi tengah terkendala dana. Padahal, uji coba ini dibutuhkan sebelum berlaga di Indonesia Super League (ISL) 2015.

Menurut manajer Gresik United Bagoes Cahyo Yuwono, semula pihaknya memang mengagendakan beberapa uji coba di Jawa Tengah dan Jogjakarta. Namun, agenda ini harus dipendam dalam-dalam, lantaran tim tidak mempunyai alokasi dana yang memadai untuk menggelar uji coba di sana.

“Sebelumnya, kami memang mempunyai rencana untuk membawa tim beruji coba di Jawa Tengah dan Jogjakarta. Di mana di Jogja, kami berencana menghadapi Persiba Bantul. Tapi sekarang kami umumkan, bila rencana tersebut batal,” ujar Bagoes.

Tidak hanya gagal beruji tanding dengan tim yang ada di Jawa Tengah dan Persiba di Jogjakarta, namun agenda uji coba kontra Persiba Balikpapan juga dipastikan gagal dilaksanakan, lantaran manajemen juga berhitung dengan pengeluaran.

“Kami mohon maaf bagi para pendukung, karena gagalnya uji coba ini. Semua ini, karena biaya yang kurang mendukung,” terangnya.

Meski gagal melakukan uji coba di Jawa Tengah, Jogjakarta, dan menghadapi Persiba Balikpapan, bukan Laskar Joko Samudro tidak akan menggelar uji coba lagi. Manajemen dan pelatih Gresik United, bakal kembali berdiskusi tentang tim-tim mana yang layak diajak beruji coba, dan tidak menyedot banyak pengeluaran.

"Kami akan bicarakan lebih dulu dengan pelatih, apa perlu uji coba lagi sebelum kompetisi dan dengan tim mana,” pungkasnya. zah
×
Berita Terbaru Update