Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

EMPAT WARGA SUKOMULYO TERIMA PROGRAM BEDAH RUMAH

Kamis, 16 April 2015 | 19.32.00 WIB | 0 Views Last Updated 2015-04-16T12:32:07Z
GRESIK,(metropantura.com) - Keempat warga Desa Sukomulyo Kecamatan Manyar yang masuk kategori Keluarga Miskin yang rumahnya tidak layak huni ini adalah orang yang beruntung terpilih sebagai warga yang rumahnya di bedah. Diantaranya, Dukrohimah, Fatchur Rahman , Fatchan dan Murtiah. Secara simbolis, Bupati dan Wakil Bupati Gresik Sambari - Qosim menyerahkan duplikat kunci rumah, Kamis (16/4).

Bupati dan Wakil Bupati Gresik Sambari – Qosim dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada PT Lautan Luas Tbk dengan 4 anak perusahaannya yang beroperasi di Gresik turut membantu warga Gresik. Ke empat perusahaan tersebut masing-masing PT Liku Telaga, PT Pacinesia Chemical Industry, PT White Oil Nusantara dan PT Metabisulphite Nusantara telah menyisihkan dana CSR untuk merehab Rumah gakin di Desa Sukomulyo Gresik.

Sambari-Qosim juga menambahkan, bersamaan dalam memberi sambutan pada kesempatan tersebut mengatakan. Selama memimpin Kabupaten Gresik sampai detik ini, pihaknya tidak pernah menarik sepeserpun kepada perusahaan yang ada di Gresik yang sifatnya kepentingan pribadi. “Saya hanya ingin warga saya diperhatikan. Silahkan dana CSR dipergunakan untuk membangun kesejahteraan masyarakat Gresik” pintanya.

Sambari juga berharap selain perusahaan yang sudah memberikan CSR seperti ini, pihaknya juga meminta agar perusahaan lain ikut memikirkan untuk juga memberikan dana CSRnya kepada masyarakat disekitarnya terutama masyarakat ring 1. “Kalau masyarakat disekitarnya diperhatikan dan sejahtera maka masyarakat tersebut akan mendukung perjalanan produksi perusahaan yang bersangkutan ”tambah Bupati.

Terkait akan bedah rumah tersebut, Sambari - Qosim berharap agar program yang baik ini terus berlanjut. “Kami kira ini program yang sangat baik, maka perlu dipikirkan agar program ini terus berlanjut” ungkap Sambari yang didukung aplaus masyarakat Sukomulyo yang hadir.

Sementara perwakilan dari PT Lautan Luas yang diwakili oleh Ridwan Adipoetra mengatakan program CSR diperusahaannya diberlakukan dibeberapa kota yang lain. “Di Gresik ini adalah yang bertama dan masing-masig rumah di danai sebesar Rp. 30 juta. Seperti harapan Bupati dan wakil Bupati Gresik akan dipikirkan tindaklanjutnya. Kami mohon doa agar usaha kami juga bias lancer sehingga harapan masyarakat bias kami kabulkan” katanya.

Setelah melaksanakan penyerahan secara simbolis, Sambari Qosim bersama tim dari PT Lautan Luas dan didampingi oleh Kades dan masyarakat Sukomulyo melakukan peninjauan pada rumah yang di rehab. Tampak rumah-rumah tersebu sudah baik dan sepadan dengan rumah-rumah disekitarnya. Padahal sebelum rumah itu direhab, terlihat sangat kumuh. Hal ini tampak dari foto yang dipampang saat rumah sebelum direhab dan sesudah direhab.sgg
×
Berita Terbaru Update