Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tiga Bulan Hippams Tak Fungsi, BPBD Bantu Dua Tangki Air Bersih

Senin, 21 September 2015 | 20.55.00 WIB | 0 Views Last Updated 2015-09-21T13:55:41Z
LAMONGAN,(metropantura.com) - sebanyak 2 tangki dengan kapasitas 6000 liter milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lamongan mengirim air bersih ke Dusun Plandi Desa Sumberrejo Kecamatan Lamongan, Senin (21/9).

Warga Plandi sangat antusias mengambil air bersih yang baru diturunkan dari mobil tangki. Dengan membawa jerigen warga mengambil sendiri air yang ditampung di terpal. Warga terlihat tertib dan bergantian mengambil air bersih tanpa ada aturan yang mengatur jumlah air yang diambilnya.

Menurut salah seorang warga,Darsono, Dusun Plandi mengalami kekurangan air bersih sudah berlangsung sekitar tiga bulan. Sebelumnya warga mengandalkan air bersih yang dikelola oleh pemerintah desa Sumberrejo. Namun kemarau yang lama membuat telaga untuk air bersih volumenya menyusut sehingga tidak bisa jetpump pengelolaan air bersih tidak beroperasi lagi.

“Warga sini sudah tiga bulanan kekurangan air bersih. Sejak tiga bulan itu warga tidak bisa menggunakan HIPPAMS (pengelola air bersih desa-red) sehingga warga kekurangan air bersih,”ujar Darsono.

Dusun Plandi Desa SumberRejo Kecamatan lamongan setiap tahun mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih. Karena itu, setiap tahun pula warga dusun Plandi mengusulkan bantuan air bersih dari BPBD Kabupaten Lamongan. selain berupa air bersih, bantuan yang diterima warga juga berupa terpal untuk menampung air. Jumlah bantuan terpal ini satu dusun mendapat 1 buah terpal sedangkan kekurangannya swadaya dari masyarakat.

Darsono berharap kepada pemerintah daerah memperhatikan khususnya desa Sumber Rejo untuk membuatkan waduk untuk menampung air ketika musim penghujan. Dengan adanya waduk masyarakat tidak sampai mengalami kekurangan air bersih.

‘Saya minta Pemerintah memperhatikan khususnya dari desa-desa supaya dibangunkan waduk untuk menampung air. Gunanya untuk mengairi telaga-telaga di masyarakat,”harapnya.

Sementara itu, Arum, mengatakan bahwa air bersih dari BPBD Lamongan digunakan untuk memasak dan minum saja. Sedangkan untuk kebutuhan lainnya menggunakan air asin dari sumur bor.

“Untuk masak dan minum,mas. Kebutuhan lainnya ambil air bor yang asin,”ujar arum sambil memasukkan air ke jerigen..

Pihak BPBD Lamongan setiap harinya mengirim 8 rit (mobil tangki) di delapan desa yang membutuhkan air bersih. Bantuan air bersih ini diperkirakan sampai bulan Nopember nanti.

“per harinya kita kirim 8 rit 8 desa. 1 rit sama dengan 6000 liter. Rencananya sampai bulan Nopember,”jelas Hendro bagian distribusi BPBD Lamongan.

Penulis  : M Zainuddin
Editor  : M Arief Budiman
×
Berita Terbaru Update