Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Peradi Exs Karesidenan Bojonegoro,Kini Punya Ketua Baru

Senin, 21 Desember 2015 | 01.14.00 WIB | 0 Views Last Updated 2015-12-24T05:17:24Z
BOJONEGORO,(metropantura.com) - Musyawarah cabang ke II,Perhimpunan Advokasi Indonesia (Peradi)exs Karesidenan Bojonegoro mempunyai Ketua baru,periode,2015 -2019, 20/12.

Dalam musyawarah cabang tersebut,akhirnya Mohamad Mansyur SH terpilih secara aklamasi,menyisihkan rival-rivalnya.

Mohamad mansyur,saat penjaringan bakal calon mendapat 16 suara dari 37 suara anggota peradi yang berhak memberi suara,Sedangkan Sujono Ali mendapatkan 8 suara, M. Yasir, dengan 3 suara, kemudian Tri Astuti Handayani mendapat 7 suara, Mulyadi 1 suara dan Edi Yusuf 1 suara.

Sebelum pemilihan Ketua, sebelumnya para anggota Muscab membuat tatib,setelah rapat pleno para anggota memutuskan,dalam penjaringan calon harus didukung minimal 9 suara, dan jika muncul lebih dari sembilan suara dapat dipastikan langsung menang secara aklamsi.

Mohammad Mansur terpilih dalam aklamasi saat penjaringan bakal calon dengan mendapatkan suara 16 suara dari 37 suara anggota Peradi yang lain, sedangkan sisa suara yang lain diraih oleh Sujono Ali mendapatkan 8 suara, M. Yasir dapat 3 suara, Tri Astuti Handayani 7 suara, Mulyadi 1 suara dan Edi Yusuf 1 suara.

"Saya akan langsung menjalin komunikatif dengan,semua anggota terutama Kabupaten Lamongan, kami akan sering anjangsana ke dua Kabupaten tersebut," ujar Mas Mansyur panggilan akrabnya,di hadapan anggota Peradi.

Lebih jauh Ketua terpilih Muhamad Mansyur berjanji akan merangkul semua pihak,terutama pihak Kepolisian, Kejaksaan,dan Pengadilan, untuk menjalin kemitraan sesuai dengan profesi kita sebagai pelayan masyarakat,dalam melayani yang terkait masalah dengan hukum Sementara itu, ketua DOC lama M. Yasir berharap kepengurusan DPC periode 2015 sampai dengan 2019 bisa berjalan dengan baik dan dirinya mengucapkan selamat kepada ketua DPC terpilih.

"Selamat dan sukses untuk saudara saya Muhamad Mansyur sebagai Ketua, semoga bisa mengemban amanah teman teman anggota Peradi,"ujar M Yasir.

Muscab tersebut di laksanakan di salah satu rumah makan di Jalan Tengku Umar Kabupaten, Tuban, berlangsung gayeng dan penuh keakrabpan para anggota Peradi di Tiga Kabupaten tersebut

Penulis  : Sandi Suswondo
Editor  : M Arief Budiman
×
Berita Terbaru Update