Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Diterjang Puting Beliung, Rumah Kayu Milik Saiben Rata Dengan Tanah

Senin, 21 Maret 2016 | 20.02.00 WIB | 0 Views Last Updated 2016-03-21T13:02:37Z
LAMONGAN,(metropantura.com) – Kembali lagi Hujan dan angin puting beliung merobohkan rumah milik Saiben (60) warga Dusun Duri Desa Durikedungrejo Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan. Senin (21/3).

Sekitar kurang lebih Pukul 15.00 WIB, Koran bersama dengan keluargannya duduk-duduk didalam rumahnya. Lantas mendung gelap dan tebal datang menyelimuti beserta hujan lebat dan angin. Sontak saja korban bersama dengan keluargannya keluar rumah karena merasa takut dan selanjutnya ke rumah tetangga untuk berlindung klantaran rumahnya terbuat dari kayu.

Lantas tidak lama kemudian hujan semakin deras disertai dengan angin beliung yang kemudian menerjang rumah korban yang terbuat dari kayu jati tersebut yang berukuran 4 x 8 meter, dengan dinding yang terbuat dari sesek dan bambu di sapu bersih oleh angin beliung tersebut.

Dan usai diterjang oleh angin tersebut, rumah korban rata dengan tanah dan du lemari milik korban pun rusak, meja, kursi, tempat tidur, peralatan dapur semuanya rusak. Dan untungnya tidak ada korban dalam kejadian tersebut. Korban ditafsir mengalami kerugian kurang lebih Rp. 17 juta.

Penulis  : M Zainuddin
Editor  : M Arief Budiman
×
Berita Terbaru Update