Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Prosesi Pedang Pora Warnai Upacara Sertijab Wakapolres Gresik Yang Baru

Rabu, 13 April 2016 | 19.55.00 WIB | 0 Views Last Updated 2016-04-13T12:55:27Z
GRESIK,(metropantura.com) - Mapolres Gresik menggelar upacara pedang pora dalam rangka pisah sambut dan upacara serah terima jabatan (sertijab) wakapolres Gresik antara, dari Kompol Indra Mardiana.SH.SIK yang digantikan oleh Kompol Moh.Nurhidayat.SH.SIK sebagai Wakapolres gresik yang baru. Rabu (13/4).

Dalam rangka rangkaian kegiatan pisah sambut Wakapolres Gresik itu diisi dengan kegiatan yang dimulai dari penyambutan pengalungan bunga sebagai bentuk upacara penyambutan kedatangannya sebagai Wakapolres yang baru dan terakhir suasana haru menyelimuti acara Farewell Parade yakni tradisi pedang pora sebagai tanda penghormatan kepada komandan yang diikuti oleh seluruh anggota personel Polres Gresik dan jajaranya yang digelar di halaman Mapolres Gresik.

Pedang pora merupakan tradisi yang biasa dilakukan dalam rangka memberikan do’a restu bagi ksatria yang bertugas di medan perang. Demikian halnya dengan upacara pedang pora kali ini, mengandung makna pemberian Do’a restu, keikhlasan dan kebahagiaan dari seluruh personel kepolisian Polres Gresik untuk menyambut kedatangan Kompol Moh.Nurhidayat dan mengantar Kompol Indra Mardiana untuk mengemban tugas berikutnya di Mapolres Sidoarjo.

Pada prosesi pedang pora tersebut, terdiri dari semua para Perwira Polres Gresik membentuk satu barisan saling berhadapan dan mengacungkan pedang ke depan. Kemudian pejabat baru Wakapolres Gresik Kompol Moh.Nurhidayat bersama istrinya langsung berjalan melewati barisan tersebut dan akan disambut oleh pejabat lama Kompol Indra Mardiana bersama istrinya dan Kapolres Gresik AKBP Ady Wibowo. Dengan terhunusnya pedang yang dilalui itu, menunjukkan kesiapan perwira beserta Bhayangkari dalam menghadapi tugas-tugas suci yang dibebankan negara kepada Kompol Moh.Nurhidayat sebagai perwira polisi.

Tak hanya itu, uniknya, ketika usai melewati pedang pora tersebut beberapa barisan polisi wanita (polwan) langsung melemparkan bunga ke arah Kompol Moh. Nurhidayat dan istri. Pelemparan bunga ini sebagai tanda ucapan terima kasih dan selamat datang kepada Kompol Moh.Nurhidayat dan istri yang kembali bertugas di Mapolres Gresik.

Dalam sambutanya, Wakapolres yang baru Kompol Moh.Nurhidayat mengatakan dirinya sangat mengapresiasi atas torehan keberhasilan yang dicapai oleh Kompol Indra Mardiana selaku pejabat terdahulu dalam membantu kinerja Kapolres Gresik sehingga mampu menjawab tantangan penegakan hukum di Kabupaten Gresik.

“Dengan pondasi yang telah diletakkan oleh Kompol Indra Mardiana, maka sebagai Wakapolres yang baru, saya tinggal melanjutkan saja apa yang telah dijalankan oleh beliau dan tinggal mengingatkan kembali tugas-tugas pokok serta fungsi kita itu apa,” ujarnya.

Dengan jabatan Wakapolres baru yang bertanggung jawab langsung membantu Kapolres terhadap keamanan, kenyamanan dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk seluruh masyarakat Kabupaten Gresik seraya berharap dirinya dapat diterima dan didukung penuh oleh seluruh anggota Mapolres Kabupaten Gresik.

“Tanpa dukungan semua pihak khususnya anggota Polres Gresik, tidak mungkin keberhasilan akan dicapai. Selain itu, saya ucapkan selamat jalan kepada Kompol Indra Mardiana semoga sukses menjalankan tugas ditempat yang baru,” katanya.

Setelah acara pedang pora berlangsung, Kompol Moh.Nurhidayat sebagai Wakapolres Gresik yang baru berharap agar seluruh masyarakat dan Stakeholder yang ada di Kabupaten gresik berkenan menerima dirinya sebagai warga baru dalam melaksanakan tugas.

“Tanpa didukung oleh seluruh elemen masyarakat dan stakeholder yang ada dalam melaksanakan tugas, justru akan sulit tercapai,” pungkasnya.

Sedangkan, dalam sambutanya Kapolres Gresik AKBP Ady Wibowo menyampaikan, atas pergantian jabatan ini diharapkan setelah menduduki tempat baru mampu meningkatkan kinerja yang berkualitas untuk masyarakat.

”Pergantian Ini hal yang sudah biasa dilakukan di tubuh Polri. Tujuannya untuk memeberikan pelayanan dan pengamanan terbaik kepada masyarakat,” katanya,

Selain itu, AKBP Ady berharap, bagi para perwira tersebut nantinya dapat sesegera mungkin untuk menyesuaikan pada lingkungannya masing-masing. ”Karena di tempat baru, mereka butuh penyesuaian,” imbuh mantan Kapolres Bojonegoro itu.

Lebih jauh AKBP Ady Wibowo menegaskan, dalam waktu dekat para perwira ini nantinya diharapkan dapat memberantas seluruh tindak kriminalitas di wilayah hukum Kabupaten Gresik. Apalagi lanjutnya, dalam moment operasi untuk memberantas sindikat narkoba (Bersinar) “Semua tindak kejahatan apapun harus diberantas. Terutama pada pemberantasan narkoba ,” pungkasnya.

Penulis  : Mochamad S
Editor  : M Arief Budiman
×
Berita Terbaru Update