×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Ribuan Pelajar Unjuk Kreatif Di Gebyar Jambore UKS

Rabu, 19 Oktober 2016 | 20.00.00 WIB | 0 Views Last Updated 2016-10-19T13:00:02Z
GRESIK,(metropantura.com) - Ada banyak cara dalam menuangkan angan-angan dan harapan di hati para pelajar, angan-angan itu dituangkan dalam selembar kertas poster, seperti Tawuran,,? Hancurlah masa depan, Stop HIV dan AID, Kamu lebih keren tanpa asap rokok, cuci tangan yuk...jangan kubur masa depanmu dengan merokok dan seabrek harapan dan himbauan lainnya, mereka tidak demo menuntut harapan tersebut, namun sebuah langkah nyata kepada masyarakat untuk lebih memahami bahaya merokok dan arti kesehatan yang sebenarnya. Demikian juga yang ada di panggung, para pelajar mulai jenjang pendidikan sekolah dasar hingga sekolah menengah atas, juga menyuarakan bahaya Narkoba, bahaya Merokok dan mengajak masyarakat hidup sehat, semua kiprah ribuan pelajar tersebut merupakan bagian lomba pada pembukaan lomba dan pameran jambore UKS yang di laksanakan di Wahana Ekpresi Poesponegoro, rabu (19/10).

Bupati Gresik dalam sambutan yang dibacakan oleh staf ahli Bupati Ir Hari sucipto menjelaskan bahwa Kab Gresik telah berkomitmen untuk menjadikan Kabupaten Gresik menjadi Kabupaten UKS, terbukti dua tahun berturut-turut (2015-2016) Kab Gresik Peraih juara Nasional di tigkat Nasional, jenjang Taman Kanak-kanak., keberhasilan ini tak lepas dari dukungan dari semua pihak sehingga program UKS di Kab Gresik semakin maju dan berkembang, generasi muda kita semakin sehat dan cerdas yang pada akhirnya akan terbentuk generasi sehat, produktif dan kesejahteraan masyarakat Gresik semakin meningkat. Untuk itu saya berharap seluruh SKPD untuk ambil bagian dan terlibat dalam pembinaan UKS.

Mengakhiri sambutannya Bupati mengucapkan terimakasih dan menyambut baik diselenggarakannya acara ini, dalam upaya menyamakan persepsi dan memantapkan berbagai kebijakan pembinaan dan pengembangan UKS. "Hal ini bisa dilihat dari perilaku hidup sehat dari peserta didik, karena UKS adalah wadah program untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat peserta didik sedini mungkin." Tegasnya.

Acara Jambore UKS yang dilaksanakan setiap tahun ini menampilkan 7 lomba diantaranya lomba cerdascermat antar KTPUKS Kecamatan, Tim pelaksanan UKS dan Tim Kesehatan, lomba karya tulis antar pelajar, lomba cipta dan baca puisi antar pelajar, desigh poster, fashion, daan lomba stand terbaik.


Penulis  : Mochamad S
Editor  : M Arief Budiman
×
Berita Terbaru Update